Fever (2016)

Seorang pembunuh kehilangan ingatanya dalam sebuah kecelakaan. Dia terbangun dengan hanya mengetahui namanya, dan ingatan bawah sadarnya mengembalikan pada kejahatan yang dia lakukan.
IMDB : 4022278
Rating : 5.2/10

Judul : Fever
Tahun : 2016
Durasi : 2 jam 3 menit
Genre : Kriminal, Misteri

Sutradara : Rajeev Jhaveri
Penulis : Rajeev Jhaveri
Pemain : Rajeev Khandelwal, Gauhar Khan, Gemma Atkinson

Rilis : 5 Agustus 2016
Negara : India
Bahasa : India



Subtitle Fever (2016)

Teks film Fever ini hanya untuk rilisan HDrip dan cocok untuk versi Fever.2016.Hindi.720p.HDRiP.x264.ShAaNiG.srt. Subtitle ini menggunakan Bahasa Indonesia dan diterjemahkan secara manual.  Untuk mengunduh Subtitle
Fever (2016) silahkan bisa klik tautan di bawah ini.

Download Subtitle
Fever (2016)

Sinopsis Fever (2016)
Sebuah kecelakan terjadi di sebuah kota dengan korban luka seorang lelaki. Dia secepatnya di bawah ke rumah sakit terdekat untuk ditangani. Setelah beberapa jam dirawat akhirnya dia sadarkan diri, namun nampak ada yang aneh dengan dirinya, dia tidak sepenuhny sadar layaknya seorang yang normal. Ternyata dia menjadi hilang ingatan setelah kejadian yang menimpa dirinya. Dia lupa dari mana asalanya, lupa apa yang dia lakukan di sana, dan lupa siapa dirinya yang sebenarnya. Dia hanya ingat namanya adalah Armin.

Armin mencurigai ada sesuatu yang tak beres terjadi pada dirinya, dia mulai mencurigai beberapa orang dirumah sakit. Setelah dia mengamati lingkungan rumah sakit, dia melihat seorang wanita misterius yang selalu mengikutinya. Armin pun menyelidiki siapa wanita tersebut. Ternyata wanita tersebut bernama Kaavya. Seorang wanita misterius yang tak dikenal oleh Armin. Dari sinilah petulangan Armin untuk mencari jati dirinya yang sebenarnya dimulai.

Armin terus mengikuti ke mana Kaavya pergi karena dalam alam bawah sadar Armin, dia selalu melihat penglihatan tentang masa lalunya yang kelam, dia kerap kali melihat dirinya melakukan pembunuhan terhadap seseorang. Tiba di suatu tempat Armin mulai mencari sesuatu yang dia ingat yaitu sebuah jam tangan dengan inisial W. Setelah ditelusuri huruf W yang dia lihat ternyata kepanjangan dari kata Wagner. Dia tak asing dengan nama Wagner tersebut, Wagner mengingatkan dia dengan seseorang bernama Rhea Wagner. Dia pun menelusuri nama Rhea Wagner dan menemukan tempat tinggalnya, namun sayang orang tersebut sudah pindah.

Armin berusaha dengan keras untuk mengingat dan mencari petunjuk tentang siapa dia sebenarnya. Lalu dia mengingat sesuatu yang menyebabkan dirinya berpikiran bahwa dia adalah seorang pembunuh bayaran yang sedang dalam tugas untuk membunuh seseorang. Namun Kaavya tak percaya akan hal tersebut. Menurut Armin dia sudah membunuh seseorang bernama Rhea Wagner dengan alasan yang belum jelas. Kaavya ingin membuktikan dan membantu Armin untuk menyelesaikan masalahnya. Armin dan Kaavya akhirnya sepakat untuk mencoba membuktikan hal tersebut dengan mencari orang yang bernama Rhea Wagner. Tak diduga Rhea Wagner masih hidup dan dia adalah seorang wanita yang mengenal Armin dengan nama Karan.

Menemukan kondisi yang membingungkan tersebut menjadikan Armin mulai meragukan bantuan Kaavya. Menurut Rhea dirinya bertemu dengan Karan dalam sebuah perjalanan menggunakan bis, Armin sendiri yang mengatakan bahwa dirinya bernama Karan. Rhea pun ingin menawarkan pertolongan pada Armin yang tak disetujui oleh Kaavya. Melihat situasi tersebut Armin mulai kebingungan siapa dirinya sebenarnya. Lalu Rhea pun melasakan apa yang terjadi antara dia dan Karan. Kaavya yang tak menyukai hal tersebut mencoba untuk menawarkan sebuah gagasan pada Armin untuk membuat sebuah catatan atau buku.

Setelah beberapa lama tinggal dengan Kaavya untuk membuat sebuah buku sedikit demi sedikit rahasia tentang Kaavya terkuak. Kaavya sebenarnya adalah orang yang sangat mencintai Armin dan tak ingin Armin pergi darinya sebelum kecelakaan tersebut terjadi. Karena suatu hal mereka berdua saling bertengkar yang mengakibatkan Kaavya marah pada Armin dan berniat untuk membunuhnya. Kaavya membuat seolah itu terjadi secara tak sengaja dengan sebuah kecelakaan.

Dan Armin akhirnya menemukan jati dirinya. Dia sebenarnya adalah seorang penulis yang bernama Karan. Dia melakukan perjalanan untuk mencari sebuah karakter tokoh dalam bukunya. Kekasihnya bernama Kaavya adalah seorang yang sangat mencintainya, namun Karan sudah tak mencintainya lagi. Dalam buku yang ditulis dirinya dia menceritakan seseorang bernama Armin yang mempunyai pekerjaan sebagai pembunuh bayaran. Karan bertemu dengan Rhea dalam perjalananya dan mereka saling mencintai. Kaavya berakhir bunuh diri sementara Karan dan Rhea melanjutkan hidup mereka.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Fever (2016)"

Post a Comment